Gadget

Smartphone Android Terkini Dengan Performa Bagus

Dewasa ini, kemajuan teknologi telah mengubah banyak hal. Sesuatu yang sebelumnya tampak tidak masuk akal atau jarang dilakukan menjadi sesuatu yang mungkin dan lazim dilakukan. Hal ini berlaku bagi banyak sektor kehidupan termasuk pekerjaan. Salah satu alat yang digunakan untuk mendukung pekerjaan adalah smartphone. Mengapa? Ponsel pintar ini memiliki ukuran yang minimalis sehingga mudah dibawa kemana saja. Selain itu, ada banyak aplikasi dan juga fitur yang bisa digunakan untuk mendukung pekerjaan. Lantas, apa saja smartphone Android terkini yang bisa digunakan untuk bekerja?

Berbagai Pilihan Smartphone Android Terkini untuk Kegiatan Bisnis

Ada banyak pilihan smartphone yang bisa digunakan untuk melakukan berbagai macam pekerjaan termasuk berbisnis. Oleh karena itu, para pengguna smartphone bisa mempertimbangkan spesifikasi dan performa yang dimiliki oleh smartphone tersebut agar sesuai dengan kebutuhan dari para pengguna.

Infinix Note 8

Infinix Note 8

Salah satu smartphone Android terkini yang bisa dipilih adalah Infinix Note 8. Ada banyak keunggulan yang dimiliki oleh smartphone ini. Salah satunya adalah adanya chipset Helio G80 yang didukung dengan RAM sebesar 6 GB. Oleh karena itu, banyak pengguna yang memilih smartphone ini tidak hanya untuk bekerja tetapi juga untuk gaming. Keunggulan lainnya adalah daya tahan baterai yang cukup besar yaitu sebesar 5.200 mAh sehingga dapat bertahan cukup lama. Selain itu, smartphone ini juga didukung dengan fast charging 18 W yang menghemat waktu pengisian daya baterai.

Para pengguna smartphone juga akan dimanjakan dengan keberadaan layar dengan ukuran 6.95 inch, HD+, dan IPS LCD. Smartphone ini juga dilengkapi dengan dua kamera selfie yang berukuran 16 MP dan 2 MP. Sedangkan kamera belakangnya didukung dengan kamera 64 MP, lensa makro 2MP, dan lensa depth 2 MP. Hal menarik lainnya adalah adanya fitur Thunder Back yang memungkinkan para pengguna memiliki banyak akun pada sebuah aplikasi. Tentu saja hal ini akan mendukung pengguna yang membutuhkan banyak akun untuk melakukan pekerjaan mereka.

Xiaomi Mi 10T

Xiaomi Mi 10T

Smartphone Android terkini lainnya yang bisa dipilih oleh para pebisnis adalah Xiaomi Mi 10T. Smartphone ini dilengkapi dengan processor Qualcomm Snapdragon 865, RAM 8GB, dan ROM 128 GB. Sehingga, performa yang ditampilkan oleh smartphone ini sangatlah baik. Selain itu, kapasitas baterai yang ditawarkan adalah 5000 mAh yang didukung oleh kemampuan fast charging 33W sehingga baterai akan bertahan lama dan cepat untuk pengisian daya. Smartphone ini juga didukung dengan kamera belakang 108 MP dan 13 MP serta kamera depan dengan ukuran 5 MP. Oleh karena itu, bagi para pengguna yang bekerja di bidang fotografi maupun pebisnis bisa memanfaatkan performa kamera dari smartphone ini. Mereka juga tidak perlu khawatir dengan daya tahan baterai dari smartphone ini.

Oppo Reno 5 5G

Oppo Reno 5 5G

Rekomendasi smartphone Android terkini lainnya adalah Oppo Reno 5 5G. Smartphone ini didukung dengan layar AMOLED 90 Hz sebesar 6.4 inch serta FHD Resolution. Selain itu, prosesor yang digunakan pada smartphone ini adalah 7nm Qualcomm Snapdragon 765G 5G. Sehingga, smartphone ini bisa digunakan untuk terhubung dengan koneksi internet 5G. Selain itu, RAM 8 GB dan ROM 128 GB siap mendukung performa dari smartphone ini. Kamera yang ada pada smartphone ini adalah sebesar 64 MP (kamera depan) 8 MP (Ultra wide), 2 MP (lensa makro), dan 2 MP (lensa mono). Smartphone ini juga memiliki baterai dengan kapasitas 4300 mAh dan fast charging 65W SuperVOC 2.0.

Realme Narzo 30A

Realme Narzo 30A

Para pebisnis juga bisa memilih pilihan smartphone Android terkini lainnya seperti Realme Narzo 30A. Smartphone ini didesain dengan Chip Helio G85, RAM 4 GB, dan ROM 64 GB. Selain itu, smartphone ini juga memiliki kamera belakang dengan ukuran 13 MP yang didukung oleh lens sekunder 2 MP. Sedangkan untuk kamera depan ukurannya adalah 8 MP. Smartphone ini memiliki layar dengan aspek rasio sebesar 20:9 serta kecerahan hingga 570 nits. Ukuran layar smartphone ini adalah 6.5 inch. Sedangkan untuk kapasitas baterai adalah sebesar 6.000 mAh yang didukung dengan fast charging 18 Watt. Sehingga, smartphone ini bisa tahan lama dengan berbagai macam penggunaan.

scarlet

Seorang penulis handal yang menyalurkan hobinya untuk berbagi informasi teknologi, gadget dan tips terbaru dalam membantu masyarakat.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button