Games

Game Free Fire, Dapatkan Banyak Hadiah Menarik

Game online saat ini sedang banyak digandrungi oleh semua kalangan. Salah satunya adalah Garena Free Fire atau biasanya disebut dengan game Free Fire ( FF). Fire Fire merupakan sebuah permainan Battle Royale yang dikembangkan oleh 111 Dota Studio dan diterbitkan oleh Garena untuk Android dan iOs. Game online ini menjadi salah satu permainan seluler yang paling banyak diunduh secara global pada tahun 2019. Karena kepopuleran game online ini, sempat menerima penghargaan sebagai Best Populer Vote Game oleh google play store pada tahun 2019. Selain itu, pada Mei 2020, Free Fire mencetak rekor dengan pengguna aktif sebanyak 80 juta yang aktif setiap hari di seluruh dunia.

Tahukah Anda jika game online Free Fire ini sebenarnya dirilis terlebih dahulu Darin bandingkan PUBG? Free Fire adalah game yang dirilis secara resmi pada tanggal 30 September 2017. Sedangkan PUBG baru dirilis pada bulan Februari 2018. Namun, game free fire ini faktanya lebih banyak mendapatkan perhatian dari banyak gamer yang perangkat smartphonenya tidak didukung oleh PUBG yang hanya terintegrasi pada iOs saja untuk saat ini. Dari sinilah, game online free fire mulai terkenal di kalangan anak para gamer sejati. Peminat dari game free fire ini pun bervariasi mulai dari anak-anak hingga dewasa semua memainkan game free fire yang sangat menantang.

Game Free Fire akan mengajak para survivor untuk bisa memainkan event yang berupa Serangan Raksasa yang lama menggelar puncak pertandingan pada tanggal 27 Maret 2021. Survivor akan diminta untuk ikut serta dalam pertarungan untuk melindungi Bermuda terhadap pasukan raksasa. Survivor harus dibekali dengan keberanian dan kemampuan dalam menembak yang sangat luar biasa. Dengan begitu, kemenangan akan sangat mudah diraih.

Seluruh permain dapat menantikan berbagai macam konten yang menarik termasuk tampilan spesial, Web Event Frontlindan misi Away From Keyboard atau AFL yang ternyata menawarkan banyak sekali ingame item yang sangat menarik untuk dicoba.

Persiapkan Diri Untuk Pertempuran Game Free Fire

Sebagian besar event Serangan Raksasa, setiap survivor akan disambut dengan tampilan game online yang sangat spesial. Hal ini terlihat dengan segera pada saat Anda memasuki game ini. Anda bisa segera untuk ikut serta dalam pertarungan langsung dari lobi dengan menggunakan akses Forntline Squad dan misi AFK.

Para pemain juga bisa memiliki berbagai hadiah yang menarik yang berasal dari exchange store. Anda bisa melakukan klaim hadiah sebanyak 4 kali Incubator Voucher hanya dengan melakukan login pada 27 Maret. Usir raksasa jahat yang akan menyerang dengan cara ikut berpartisipasi dalam misi Frontline Squad. Dari kompetisi ini, Anda bisa mendapatkan ingame item yang luar biasa. Misalnya saja, Machete Skin: Nether World Troops Blade. Pemain hanya perlu untuk mengalahkan empat tahap bos, masing-masing dilengkapi dengan tingkat kekuatan yang bertambah. Pada raksasa tersebut akan terlihat sangat kuat di awal. Namun pemain dapat mengalahkan raksasa tersebut dengan menyelesaikan misi harian dan juga misi mingguan. Anda juga harus dapat mengumpulkan senjata dan beberapa kekuatan tambahan.

Anda sarankan untuk bergabung dengan misi AFK dalam sebuah tim. Anda bisa mengalahkan bos secara bersama-sama untuk bisa mendapatkan ingame item misalnya saja M4A1- pink laminated dan superstar Loot Bo. Pemain juga bisa membuat maksimal 1 tim dan ikut bergabung dalam 2 tim lainnya. Dalam masing-masing tim bisa menampung hingga 4 pemain sekaligus. Semakin besar tim, maka semakin banyak hadiah yang bakal dikumpulkan.

Tugas Anda hanya menyelesaikan pertandingan game free fire pada tanggal 27 Maret, maka pemain akan menerima spesimen hijau atau yang disebut Battle Royale Mode dan Biru yang disebut sebagai Battle Royale and Clash Squad mode yang setelah itu dapat ditukar dengan berbagai macam hadiah seperti Phantom Executioner Bundle. Dengan menggunakan kostum ini, musuh tidak akan bisa melihat Anda.

Bagaimana? Menarik bukan? Yuk segara ikut kompetisi ini dan dapatkan banyak hadiah yang menarik bersama rekan gamer Anda.

scarlet

Seorang penulis handal yang menyalurkan hobinya untuk berbagi informasi teknologi, gadget dan tips terbaru dalam membantu masyarakat.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button